-->
logo

PERNAHKAH HATI BERGETAR KETIKA ZIKIR..!? : Pertanda Merasa Nikmat dan Bahagia

Hot News

Hotline

PERNAHKAH HATI BERGETAR KETIKA ZIKIR..!? : Pertanda Merasa Nikmat dan Bahagia

 

Assalamu’alaikum. Wr. Wb.

Semua orang ingin hidupnya bahagia. Sayangnya, banyak orang salah jalan dan mencari kebahagiaan dengan memanjakan jasmaninya.

Padahal kebahagiaan itu adanya di Hati. Yaitu Hati yang senantiasa bersyukur atas segala karunia Allah SWT

Jadi, Bahagia Sesungguhnya Adalah Ketika Hati Dekat dengan Allah. Karena itu kita hanya membutuhkan satu kunci kebahagian. Kunci tersebut adalah berzikir agar hatinya dekat dengan Allah.

Sebagaimana hal tersebut ditegaskan Allah dalam Firman-Nya. “Maka ingatlah kepada-Ku, Aku pun akan ingat kepadamu.” (QS. Al-Baqarah: 152)

Guru Mursyid kita, Allahyarham Haji Permana Sasrarogawa mengatakan, dengan berzikir mengingat Allah, kita akan dekat dengan-Nya.

Nah, kedekatan kita dengan Allah itu akan menjadikan hati kita tenang dan bahagia. Karena itu, berzikirlah di waktu berdiri, duduk dan berbaring agar jiwamu tenang dan hatimu tentram setiap saat.

Jika kita senantiasa berzikir, getaran ilahiyah akan selalu mengalir dalam organ-organ tubuh kita. Sehingga hati kita bergetar. Getaran itu menjalar ke seluruh tubuh

Getaran ini bentuknya macam macam. Ada yang menangis, ada yang merinding, bahkan murid-murid Allahyarham Doktor Bagindo Muchtar sampai BERGERAK kaki dan tangan mereka

Badan terasa agak berat dan bergoncang ….Seperti ada Muatan Getaran yang menyelimuti badan

Semakin kuat hubungan anda dengan Allah, maka akan semakin kuat getaran yang ditimbulkannya. Biarkan getaran itu mengalir.

Adanya GETARAN merupakan tanda KETERSAMBUNGAN atau connectting anda dengan Allah SWT

Biasanya anda tidak akan kuat menahan tangis yang tiba-tiba muncul. Kadang anda dituntun shalat. Membaca ayat-ayat Al-Qur'an. Atau dituntun berzikir,

Bahkan dituntun Sujud Berserah Diri. Sehingga Anda bisa menyerahkan segala penyakit lahir batin, semua kesulitan, harapan dan rencana kepada Allah SWT

Biarkan semua itu terjadi.jangan ditolak atau dilawan, pasrahkan saja, ikuti dengan ikhlas.

 

Wa Billahi Taufiq wal Hidayah

Wassalamu'alaikum. Wr.Wb.

 

Silakan Kunjungi, Subscribe, Like dan Share Link Majelis Dakwah Al-Hikmah :

1.     PERNAHKAH HATI BERGETAR KETIKA ZIKIR .!? Pertanda Merasa Nikmat dan Bahagia : https://youtu.be/x1e314ljpAo

2.     NIKMATNYA HIDUP SEHAT BERSAMA AL-QURAN : https://youtu.be/_jYuY9xSZDY

3.     ENERGY ILAHIYAH Meningkatkan Kualitas Hidup :

Contact Person :

1.     Kya Ageng Khalifatullah, Mda – 081517291475

2.     Suhu Indra Wijaya – 0895603862974

3.     Mbah Jamal Al-Hikmah - 087884909077

This blog is created for your interest and in our interest as well as a website and social media sharing info Interest and Other Entertainment.