-->
logo

Dahsyatnya.! ZIKIR Mengubah Nasib Keuangan

Hot News

Hotline

Dahsyatnya.! ZIKIR Mengubah Nasib Keuangan


Oleh: Kyai Ageng Khalifatullah Malikaz Zaman

Dalam hidup, keberuntungan mungkin tak selalu ada bersama kita. Ada kalanya kita menjalani hidup yang kurang menyenangkan. Kegagalan, kerugian jatuh bangun dalam bisnis, perubahan, ketidakadilan, adalah beberapa hal yang membuat hidup terasa menyedihkan sehingga orang menyebutnya ketidakberuntungan atau nasib buruk.

Ya..Kehidupan manusia memang tidak pernah lepas dari masalah. Entah itu masalah pekerjaan, masalah rumah tangga, masalah keuangan, dan lain sebagainya. Begitu satu masalah selesai, masalah yang lain menghampiri, seolah-olah hidup hanya untuk menanggung masalah.

Namun demikian, Anda mungkin pernah mendengar pepatah yang mengatakan 'tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini'.

Karena itu Jangan Menyesali Nasib Keuangan yang Buruk. Berhentilah meratapi kegagalan yang terjadi. Sadarlah tidak ada nasib buruk dan nasib baik, sebab kedua hal tersebut tergantung dari Cara Anda menyikapi kegagalan dan keberhasilan yang diraih.

Sekalipun, tak bisa dipungkiri bahwa untuk mengubah Nasib Keuangan yang terpuruk tidaklah semudah membalikkan telapak tangan.

Yakinlah ! Kita bisa mengubah nasib dari hidup serba susah menjadi kaya raya. Tidak ada yang mustahil di dunia ini selama kita berusaha dan berdo’a.

Namun demikian, mungkin saja, selama ini Anda sudah berusaha mengatasi masalah, tapi masalahnya tak kunjung usai. Padahal menurut Anda seluruh cara sudah ditempuh. Semua energi pun sudah dikerahkan. Namun Nasib Keuangan belum juga berubah. Mengapa?

Pada saat Berbagai Teori Ekonomi dan Bisnis Macet. Ketika Tekhnik Visualisasi pun gagal total. Bahkan berbagai TEORI Manajemen Pemasaran pun MELEMPEM. Maka, BERHENTILAH sejenak.

Stop semua kegiatan! Saatnya kita menyadari bahwa Selain mengandalkan strategi bisnis dan keuangan serta usaha lahariah secara maksimal, kita juga memerlukan usaha bathin yang ampuh dan ajaib agar bisnis lancer dan keuangan kembali sehat.

Barangkali, selama ini kita lupa akan Kekuatan Zikir. Padahal Energi Zikir itu sangat Dahsyat! Kekuatan Zikir Mampu Mengubah Nasib Keuangan yang

kritis menjadi surplus.

Kata zikir berasal dari bahasa Arab, adz-dzikir yang berarti mengingat, mengucap dan berbuat baik. Pengertian dzikir sendiri adalah mengingat dan menyebut asma Allah SWT, seperti dengan membaca tasbih, tahlil, istighfar maupun shalawat.

Jadi, saat kita Berzikir berarti kita mengingat Allah. Nah di saat kita mengingat Allah, maka Allah pun menegaskan bahwa Dia pun mengingat kita. Sebagaimana ditegaskan dalam Firman-Nya,

فَاذْكُرُوْنِيْٓ اَذْكُرْكُمْ

 “Karena itu, ingatlah kamu kepada-Ku niscaya Aku ingat (pula) kepadamu, dan bersyukurlah kepada-Ku, dan janganlah kamu mengingkari (nikmat)-Ku.” (QS. Al Baqarah : 152)

Maka terjadilah kontak langsung antara kita dengan Allah. Jadi saat berzikir itu, sesungguhnya kita bertemu 'Mentor' sejati kita, Allah SWT. Ibarat orang konsultasi, maka konsultasi ini bersifat privat antar kita dan Allah SWT.

Di saat itulah, kita bisa mengeluarkan semua jenis permasalahan kita. Dan tanpa hambatan, tanpa charge atau argo jalan. Jadi, zikir adalah tangga mendekatkan diri kepada Allah SWT. Melalui zikir bisa memperbaiki diri dan memperbaiki bangsa.

Saat Berzikir, kita menghayati Asma-asma Allah dan firman-Nya. Sehingga kita

merasakan kehadiran Allah dalam kehidupan kita. Dia tak terlihat karena Maha Gaib. Namun, kita bisa merasakan kehadiranAllah pada diri kita.

Dia senantiasa beserta semua makhluk-Nya. Sebagaimana ditegaskan dalam Firman-Nya, "Dan Dia adalah beserta kamu di mana saja kamu berada." (QS al-Hadid: 4).

Merasakan kehadiran Allah bisa mendorong kita untuk lebih wawas diri serta penuh pertimbangan dan perhitungan saat akan melakukan sesuatu. Kita akan menimbang, apakah yang kita lakukan baik atau buruk. Kita menyeleksi dan mencermati betul setiap tindakan kita.

Jika merasakan kehadiran Allah, kita akan menyadari bahwa ada Kekuasaan Tertinggi dari segala yang ada di dunia ini, yaitu Allah SWT. Dia adalah Sumber kehidupan Manusia. Karena itulah, Kita harus senantiasa hidup bergantung dan mengandalkan Allah.

Sehingga, di luar  Kehendak (Iradat) dan Kuasa (Qudrat) Allah kita tidak dapat berbuat apa-apa. Maka, seluruh aspek kehidupan kita harus benar-benar terkait dan ada di dalam Qudrat-Nya.

Karena itu, di luar Iradat-Nya, semua yang kita hasilkan dan peroleh hanyalah kesia-siaan. Apa saja yang kita perbuat akan berhasil jika kita senantiasa bergerak Bersama Iradat dan Qudrat-Nya itu.

Maka, jangan lakukan apapun di luar dari pimpinan dan kehendak Allah. Sesungguhnya, Allah Merajai Langit dan Bumi. Kita semua adalah milik Allah, dan kepada-Nya lah kita semua pasti akan kembali. Sebagaimana dijelaskan dalam firman-Nya : “(yaitu) orang-orang yang apabila ditimpa musibah, mereka berkata “Inna lillahi wa inna ilaihi raji‘un” (sesungguhnya kami milik Allah dan kepada-Nyalah kami kembali).” (Q.S Al-Baqarah: 156)

Dengan demikian, segala sesuatu yang kita bangun dalam hidup kita (rumah tangga, keluarga, bisnis, pekerjaan, study, dsb) haruslah dibangun sesuai aturan-Nya. Pasalnya, akan sia-sia jika tidak mengikuti Petunjuk-Nya.

 Oleh karena itu, dalam mewujudkan segala yang diinginkan dan diharapkan, manusia membutuhkan pertolongan-Nya. Terlebih lagi disaat kesulitan melanda, di saat hati telah merasa putus asa, yang diharap hanyalah pertolongan Allah.

Seluruh makhluk amat butuh pada Allah dalam setiap aktivitasnya, bahkan dalam diam mereka sekali pun. “Wahai manusia! Kamulah yang memerlukan Allah; dan Allah Dialah Yang Maha Kaya (tidak memerlukan sesuatu), Maha Terpuji.” (QS. Fatir 35: Ayat 15)

Karena itu, marilah kita tinggalkan sejenak segala urusan duniawi agar kita bisa duduk berzikir. Dalam zikir kita berserah diri dan menyerahkan segala masalah keuangan kita. Seraya memohon pertolongan-Nya agar bisa keluar dari krisis keuangan yang dihadapi.

Bukankah Dia telah berjanji akan menolong orang-orang yang berserah diri kepada-Nya : “(Tidak demikian) bahkan barangsiapa yang menyerahkan diri kepada Allah, sedang ia berbuat kebajikan, maka baginya pahala pada sisi Rabb-nya dan tidak ada kekhawatiran terhadap mereka dan tidak (pula) mereka bersedih hati.” (QS. Al-Baqarah : 112)

Maka, jangan ditunda lagi segerahlah mendekatkan diri pada Allah. Serahkan semua masalah kita kepada-Nya. Allah adalah Dzat yang menciptakan kita, seluruh rancangan kehidupan kita ada dalam tangan-Nya.

Minta tolonglah kepada-Nya. Semoga Dia mengubah Nasib keuangan kita, yang sedang krisis menjadi sehat, berkah dan kaya raya. Dialah Yang Maha Kuasa ! Sang Pemelihara Yang Memahami apa yang terbaik untuk kita. Serahkanlah segala harapan dan rencana kita kepada-Nya,

maka Allah akan mewujudkan !

Zikir Mengendalikan Pikiran

Sobat-sobatku yang dikasih sayangi Allah, setidaknya Anda pernah membaca, mencari artikel tentang manfaat zikir, atau mungkin pernah mencoba berzikir. Zikir memang mempunyai banyak manfaat. Salah satu manfaat yang paling dicari adalah kemampuannya membuat kita lebih rileks, tentram dan damai. Sebagaimana hal itu ditegaskan Allah dalam firman-Nya. “(yaitu) orang-orang yang beriman dan hati mereka menjadi tentram dengan mengingat Allah. Ingatlah hanya dengan mengingat Allah hati menjadi tentram.”

(QS.13:28).

Seiring dengan ketenang hati itu, kita pun memerlukan kejernihan dan kecerdasan pikiran. Pasalnya, selama ini kita memiliki pikiran, tapi terkadang kita bukanlah bos dari pikiran kita.

Seringkali, pikiranlah yang menjadi bos kita. Maka jangan heran kalau penyakit-penyakit dan masalah yang hinggap di diri kita, sesungguhnya berawal dari pikiran kita sendiri.

Pikiran-pikiran kita akan mempengaruhi tindakan tindakan kita. Tindakan yang diulang ulang akan memunculkan kebiasaan kita. Kebiasaan yg terus menerus kita lakukan akan menjadi karakter kita. Dan itulah yang akan menjadi nasib kita.

Jadi, nasib kita saat ini, entah hidup nyaman atau tidak nyaman bukanlah takdir kita. Takdir kita hanyalah hasil cara berpikir kita 3 tahun belakangan ini. Nah, Jika Anda ingin mengubah nasib keuangan Anda 5 tahun ke depan, Anda perlu memperbaiki cara berpikir Anda.

Pikiran kita adalah aset yang paling berharga. Apa yang terjadi dalam pikiran kita bisa membuat kita bahagia atau menderita, sukses atau gagal, energik, atau tidak bernyawa. Jadi, kualitas pikiran kita menentukan kualitas hidup kita.

Insya Allah, Zikir membantu kita untuk mengetahui pikiran kita, dan menguasai pikiran kita secara halus dan bertahap.

Ketika pikiran kita sudah bisa kita kendalikan, hal ini bisa memengaruhi hal lainnya dalam semua bidang kehidupan kita.

Zikir Meningkatkan Kecerdasan Otak

Sobat-sobatku yang dikasih sayangi Allah. Jika Anda sering kehilangan konsentrasi, mudah lupa, atau membutuhkan waktu yang lama untuk mengambil keputusan, maka Anda perlu berzikir. Duduk dengan tenang dan merasakan napas sendiri dalam zikir, diketahui dapat membantu meningkatkan fungsi otak.

Zikir yang dilakukan secara teratur diketahui dapat meningkatkan densitas otak, meningkatkan hubungan antar neuron, mengurangi gejala depresi dan kecemasan, mempertajam daya pikir otak dan meningkatkan hormon endorfin yang membangkitkan mood positif.

Guru Mursyid kita, Allahyarham Syaikh Inyiak Cubadak, menegaskan zikir yang dilakukan secara teratur bermanfaat untuk meningkatkan kemampuan otak untuk memproses informasi dengan cepat. Zikir dapat meningkatkan fungsi otak hingga ke lapisan korteks yang bertanggungjawab dalam mengendalikan memori, kesadaran, pola pikir, pengambilan keputusan, dan perhatian.

Karena itulah beliau mengingatkan, Zikir akan sangat efektif bila dilakukan secara teratur. Zikir setiap 20 menit yang dilakukan 2 kali sehari dapat memberikan manfaat yang signifikan dan perubahannya dapat kita rasakan dalam jangka waktu yang cukup singkat.

Teknik Zikir Al-Hikmah

Zikir merupakan sebuah upaya untuk mengingat Allah, mendekatkan diri pada-Nya dan menjalin komunikasi dengan Sang Pencipta. Dalam zikir kita menghubungkan pikiran dan tubuh dengan Allah.

Melalui Zikir, tak hanya menciptakan kondisi fisik yang baik namun bisa membuang stres, meningkatkan ketenangan dan kejernihan pikiran, serta rasa bahagia.

Dalam tradisi Majelis Dakwah Al-Hikmah, Zikir adalah latihan mental yang bertujuan mengontrol perasaan dan pikiran negatif dalam diri seseorang. Karena itulah diperlukan kesadaran penuh (mindfulness), serta teknik yang tepat.

Sebenarnya bakal sulit bagi pemula untuk duduk berjam-jam dalam zikir. Apalagi, seiring dengan itu perlu menenangkan pikiran dan mengendurkan otot-otot. Sehingga mencapapi kondisi relaksasi yang mendalam. Namun secara umum, cara termudah untuk mencoba melakukan zikir adalah Pasrah Diri.

Teknik Zikir Al-Hikmah melatih untuk menjadi sadar pada pikiran dan emosi diri sendiri pada saat sekarang. Jadi, tujuan Teknik Zikir al-Hikmah yaitu menjadi penuh perhatian terhadap segala hal dalam hidup.

Sehingga Kita jadi 'terbangun', benar-benar sadar dan hadir serta terbuka hati dalam melakukan segala hal.

Yang perlu kita lakukan adalah duduk di tempat yang tenang dan dalam posisi yang nyaman. Kemudian tarik napas perlahan-lahan dan tahan hingga beberapa detik kemudian lepaskan. Seiring masuk dan keluarnya nafas, sebutlah nama Allah dalam hati.

Jadi Inti dari Zikir adalah mengingat Allah serta Menyebut nama-Nya, seraya merasakan napas kita sendiri. Lakukan dengan teratur untuk mendapatkan manfaat yang besar bagi kesehatan dan kecerdasan otak kita.

Adapun Teknik Zikir Al-Hikmah secara lengkap dapat Anda simak pada Link Zikir yang dilampirkan dalam diskripsi Video ini.

Semoga uraian ringkas ini bermanfaat bagi kita semua. Mudah-mudahan dapat memberi inspirasi dan semangat bagi kita untuk mengkaji lebih dalam dan menemukan manfaat zikir dalam berbagai aspek kehidupan.

Salam Bahagia. Semoga Sobatku semua senantiasa berada dalam lindungan Allah SWT dan selalu sehat wal ‘afiat.

Wa a’fu minkum

Wassalamu a’laikum Wr.Wb.


Silakan Kunjungi, Subscribe, Like dan Share Link Spiritual Solution :

 

Dahsyatnya...!!! ZIKIR Mengubah Nasib Keuangan.: https://youtu.be/jcAG1AVDxUY

Zikir Menyembuhkan : https://youtu.be/S4DzPPW2kno

DAHSYATNYA ZIKIR MENGUBAH KUALITAS HIDUP : https://youtu.be/vzHWnpAnT7c

ZIKIR CEGAH DEPRESI DAN SEMBUHKAN PENYAKIT KRONIS : https://youtu.be/Y1w157k9Eh0

Bagaimana Menyelesaikan Masalah Dengan Cara Spiritual???: https://youtu.be/KcPmAjjHf2U

SOLUSI SPIRITUAL Atasi Krisis Keuangan : https://youtu.be/_fMmveHRQ8o

https://vt.tiktok.com/ZSJFgsocp/

TEKNIK ZIKIR AL-HIKMAH : Cara Detoks Spiritual, Membersihkan Pikiran dari Sampah : https://www.skjenius.com/2020/09/teknik-zikir-al-hikmah-cara-detoks.html

Sehat Tanpa Obat Berkat Dahsyatnya Khasiat  Shalat Tahajud  - http://www.mdacare.id/2021/01/sehat-tanpa-obat-berkat-dahsyatnya.html

 

Contact Person :

Suhu Rosi Wibawa, S.Kom – 089505793048

Nita Yuliana – 085210132089

 

 

 



 

This blog is created for your interest and in our interest as well as a website and social media sharing info Interest and Other Entertainment.